Bagi sebagian orang mengatakan website adalah sesuatu yang asing dan tidak terjangkau bagi pengetahuannya, bagi lainnya mengatakan belajar membuat website terlalu susah, sulit atau rumit sekali. Bagaimanapun pendapat Anda tidak tidak akan mengubah kenyataan bahwa perkembangan teknologi informasi sudah berkembang sangat cepat, siapa yang tidak mengikutinya akan ketinggalan sama sekali. Jika Anda menguasai teknologi informasi dan Anda mampu memanfaatkannya dengan baik, bukan mustahil Anda menjadi orang yang sukses.
Melalui website Anda mampu menjangkau seluruh dunia. Dengan membuat website Anda dapat menyebarkan informasi apapun dan membuat ribuan bahkan jutaan orang percaya. Dengan membuat website, bisnis yang paling kecilpun dapat menjadi besar, asalkan Anda mampu menggunakan website untuk merangkul dunia.
Dengan bantuan salah satu mesin pencari terkenal di dunia saat ini, yaitu Google, Anda dapat menemukan ribuan jasa hosting website gratis, salah satu contoh dengan keyword : web hosting ftp gratis
Akan muncul beberapa situs yang menawarkan jasa web hosting yang mendukung FTP (File Transfer Protocol), diantaranya http://www.byethost.com. Kita akan menggunakan website tersebut dalam panduan membuat website gratis ini, seperti berikut:
1. Pertama-tama, buka internet browser Anda, disarankan untuk menggunakan Mozilla Firefox atau lainnya, tetapi tidak direkomendasikan menggunakan Internet Explorer.
2. Isikan form seperti berikut ini dengan lengkap dan alamat email haruslah masih aktif karena untuk aktivasi selanjutnya dan klik tombol Register.
3. Setelah berhasil register, akan ada konfirmasi untuk pengecekan email dari no-reply@byethost3.com untuk aktivasi free hosting account. Buka email Anda yang dikirim oleh no-reply@byethost3.com dan klik link aktivasi yang tersedia.
4. Masukkan text catchpa untuk konfirmasi bahwa yang melakukan aktivasi adalah manusia, bukan computer yang dibuat seperti robot otomatis dan klik tombol Click!
Dan jika benar akan seperti berikut ini:
ACCOUNT ACTIVATED, you will recieve your account details via email very soon.
5. Periksa kembali email Anda, karena akan mendapat email lagi dari no-reply@byethost3.com yang berisi detil informasi mengenai free hosting account Anda yang selanjutnya akan digunakan untuk unggah data website pribadi kita melalui FTP Cllient dan juga bisa digunakan untuk login ke CPanel Byethost.com (http://panel.byethost.com/index.php). CPanel adalah online Control Panel yang dapat digunakan untuk mengatur website, membuat email account dan banyak hal lainnya seperti meng-unggah data web juga bisa.
Contoh Informasi Akun:
------------------------------ ---------------------
Cpanel Username : b3_ ivanhoe
Cpanel Password : password
Your URL : http://ivanhoe.byethost3.com or
Cpanel Username : b3_ ivanhoe
Cpanel Password : password
Your URL : http://ivanhoe.byethost3.com or
http://www.ivanhoe.byethost3. com
FTP Server : ftp.byethost3.com
FTP Login : b3_ ivanhoe
FTP Password : password
MySQL Database Name : MUST CREATE IN CPANEL
MySQL Username : b3_ ivanhoe
MySQL Password : password
MySQL Server : SEE THE CPANEL
Cpanel URL : http://cpanel.byethost3.com
------------------------------ ---------------------
FTP Server : ftp.byethost3.com
FTP Login : b3_ ivanhoe
FTP Password : password
MySQL Database Name : MUST CREATE IN CPANEL
MySQL Username : b3_ ivanhoe
MySQL Password : password
MySQL Server : SEE THE CPANEL
Cpanel URL : http://cpanel.byethost3.com
------------------------------
6. Di sini kita menggunakan FTP Client-nya Filezilla (gratis juga: J). Jalankan program Filezilla.exe, dan masukkan informasi untuk FTP user login Anda seperti berikut:
Dan klik tombol QuickConnect/KoneksiCepat.
7. Bila koneksi berhasil, selanjutnya Anda tinggal meng-unggah data website pribadi Anda ke dalam folder htdocs yang ada di layar sebelah kanan.
8. Setelah diunggah, Anda tinggal buka alamat website yang telah diberikan dalam informasi akun Anda.
9. Selesai.
Komentar
Posting Komentar